Posts

Showing posts from April, 2014

#3 - Pentingkah Disiplin.....?

Bahan Diskusi #3 (24 - 30 April 2014) …..Disiplin adalah ketaatan pada peraturan….. (KBBI; Kamus Besar Bahasa Indonesia) Kata disiplin seringkali kita dengar dan tidak jarang menjadi bagian dari keseharian kita. Tahukah kita bahwa disiplin lebih tua dari penciptaan alam semesta oleh Tuhan YME. Mungkin sebagian dari kita telah mengetahui 2 fakta berikut ini: a.        Bahwa Nabi Adam yang dikeluarkan dari surga akibat tidak disiplin mengikuti aturan Tuhan untuk tidak memakan buah Khuldi. b.        Selain itu yang sangat fenomenal adalah ketidakdisiplinan Iblis saat Tuhan memerintahkah dirinya untuk menyembah Adam yang telah diciptakan Tuhan dari tanah hanya karena Iblis merasa dirinya lebih mulia sebab diciptakan Tuhan dari api. Disiplin menjadi urat nadi bagi kehidupan kita, disiplin membuat keteraturan dan sistimatika yang terlihat nyata. Mari perhatikan lagi: a.        Apa jadinya jika Matahari tidak disiplin dengan timbul dan tenggelam seenak hatinya. Seluruh

#2 - Mata, Pikiran dan Hati

Bahan diskusi 14 - 22 April 2014 “….saat aku mengajar siswaku dengan pikiran, tenaga dan sepenuh hati, maka Tuhan juga memberi hal yang sama pada anakku kelak dikemudian hari….” Tahukah kita bahwa uang dapat dilihat dari berbagai segi yang menghadirkan implementasi berbeda. Berikut ini ilustrasi sudut pandang akan uang dari seorang pengamen: a.        PENGAMEN PERTAMA yang menyanyikan lagu sambil menghampiri pengunjung sebuah warung makan.   Sebelum lagunya selesai dinyanyikan dia langsung buru-buru menyodorkan kaleng ke pengunjung yang sedang makan dengan harapan mendapatkan uang receh. Pengunjung sebagian besar tidak menikmati dan memberi uang sekedarnya bahkan meminta pengamen itu menjauh sebab cukup mengganggu kenikmatan pengunjung dalam menyantap makanan. Pengamen pertama memandang uang dari mata….. makanya ada istilah “mata duitan” J   b.        PENGAMEN KEDUA duduk di pojok sebuah warung makan, dia tidak menghampiri pengunjung dan hanya meletakkan kaleng di